Resep Whip Ganache Anti Gagal untuk Topping & Filling Kue
Whip ganache adalah salah satu kreasi topping dan filling populer dalam dunia baking. Teksturnya lembut, rasanya manis, dan bisa jadi pelengkap kue, cupcake, maupun dessert favorit. Selain membuat tampilan kue lebih cantik, whip ganache juga memberi rasa yang lebih kaya dan istimewa.
Kali ini, kita akan membuat Whip Ganache dengan resep sederhana hanya dari dua bahan utama, yaitu white chocolate compound dan whip cream cair. Meski simpel, hasilnya tetap creamy, elegan, dan cocok banget untuk mempercantik kreasi baking kamu di rumah.
Resep Whip Ganache

Bahan-Bahan:
- White chocolate compound: 50 gr
- Whipcream cair: 25 gr
Cara Membuat Whip Ganache:
1. Potong kecil-kecil white chocolate compound, lalu masukkan ke dalam bowl.
2. Panaskan whip cream cair di atas api kecil sambil diaduk perlahan hingga hampir mendidih (jangan sampai mendidih), lalu tuang perlahan ke potongan cokelat dalam keadaan hangat.
3. Tunggu 30 detik lalu aduk hingga cokelat larut dan tercampur rata dengan whip cream, membentuk tekstur ganache yang halus.
4. Segera tutup menggunakan plastic wrap (menyentuh permukaan ganache), dinginkan campuran di kulkas selama kurang lebih 3 jam.
5. Setelah dingin, kocok ganache dengan mixer kecepatan sedang hingga mencapai tekstur medium pick, whipped ganache dapat diberi warna pada proses ini.
6. Whip ganache siap digunakan sebagai topping, filling, atau frosting sesuai kreasi kamu.
Beli Patissier White Compound Di Sini!
Tips Membuat Whip Ganache
Agar hasil whip ganache lebih maksimal, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat proses pembuatan. Dengan teknik yang tepat, hasil ganache akan lebih stabil, lembut, dan mudah diaplikasikan untuk berbagai kreasi kue.
- Untuk cuaca tropis, gunakan white chocolate compound berkualitas agar hasil ganache lebih stabil dan rasanya tetap enak.
- Pastikan suhu cream tidak terlalu dingin/panas, sekitar 82℃ untuk melelehkan coklat dengan baik.
- Jangan overmix saat mengocok, cukup sampai teksturnya medium pick.
- Kalian juga bisa menggunakan milk/dark chocolate untuk membuat variasi ganache.
Baca Juga: 4 Tips Membuat Buttercream Lembut & Tidak Nempel di Langit-langit Mulut
Hanya dengan dua bahan sederhana, kamu bisa menghasilkan topping dan filling yang lembut, manis, sekaligus mempercantik tampilan kue. Cocok banget dipakai untuk berbagai kreasi baking. Kalau kamu ingin hasil whip ganache lebih maksimal, pastikan menggunakan bahan dan alat baking yang berkualitas.
Yuk, temukan berbagai perlengkapan baking, mulai dari loyang, spatula, hingga mixer di SerataFoods. Dengan alat dan bahan yang tepat, setiap kreasi di dapur akan jadi lebih mudah dan menyenangkan!